Kapolda Jatim Bersama Forkopimda Distribusikan Bantuan ke Pulau Masalembu Gunakan KRI Malahayati TNI AL


MADURA, SINYALINDONESIA
- Kapolda Jatim Irjen Pol Dr.Toni Harmanto,MH dan Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmasyarah serta Kasdam V/Brawijaya Brigjen TNI Piek Budyakto, bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melepas bantuan bahan pokok pangan ke Pulau Masalembu Kabupaten Sumenep Madura.

Dengan menggunakan KRI Malahayati milik TNI AL, 15 Ton beras, 5 Ton Gula, 1000 bungkus minyak @2 liter, 1.700 kaleng sarden, 2.000 pcs mie instan, 300 tabung LPG 3 Kg dikirim dari Surabaya, kemarin Rabu (1/3/2023). 

Didampingi Kapolda Jatim, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, bantuan bahan pokok pangan tersebut dikirim dengan kapal perang milik TNI AL karena hingga saat ini gelombang masih cukup tinggi.

"Gelombang ombak yang cukup tinggi, beberapa proses pengiriman logistik akhirnya tidak bisa dilanjutkan,oleh karena itu, hasil dari assessment harus dengan menggunakan kapal perang," ujar Khofifah.

Selain ABK KRI Malahayati, turut serta Camat Masalembu dan tim BPBD Provinsi Jawa Timur, yang akan menyertai sampai dipastikan bahwa logistik ini didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Kami berterima kasih kepada Pangkoarmada ll, bahwa ada KRI Malahayati yang sore ini akan memberangkatkan bantuan logistik ke masyarakat di Masalembu," tandas Gubernur Jatim. 

Lebih lanjut Gubernur Jatim menuturkan bahwa bantuan ini adalah wujud sinergitas dan komitmen Forkopimda Jawa Timur dalam penanganan bencana alam.

"Mohon doa semuanya dan tentu salam kita kepada masyarakat di Masalembu melalui pak camat, mudah-mudahan mereka terkonfirmasi bahwa bantuan sore ini akan diberangkatkan dan didistribusikan dengan baik," pungkas Khofifah. 

Untuk diketahui, akibat cuaca ekstrim yang melanda wilayah Jawa Timur beberapa pekan ini, mengakibatkan aktivitas pelayaran penumpang dan logistik di Pulau Masalembu lumpuh total.

Krisis pangan pun dirasakan oleh warga masyarakat yang tinggal di pulau yang masuk wilayah Kabupaten Sumenep tersebut, karena terisolasi selama dua pekan lebih.

Melihat kondisi tersebut, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jawa Timur mendistribusikan bantuan kebutuhan bahan pokok pangan untuk penduduk di Pulau Masalembu.(Nang/humas).

COMMENTS


Dikunjungi



Nama

Agama,6,air bersih,1,AKABRI 91,1,audit BPKP,1,Babinsa,6,Badegan,1,bakti sosial,1,Bali,2,Bangun Rumah,1,Batangsaren,1,bedah rumah,1,Berita,2065,Bhakti sosial,1,cegah kebakaran,1,damai 2024,1,Dan Tugu Magetan,1,dana desa,1,Dewan,13,Ekonomi,12,Giat,155,gotong royong,3,hari santri,1,Hkukum,1,HSN,1,Hukum,175,hutan,1,Jatim,1,Jawa Timur,1,Jumat Bersih,1,Kabar desa,2,Kapolri,1,Kapolsek,1,Kebakaran,1,Kebonsari,1,Kejaksaan,1,kekeringan,1,Kerja Bhakti,3,Kesehatan,18,kodim,18,Kodim Ponorogo,2,korban tenggelam,1,KPK,2,KTT AIS,2,Madiun,1,masak,1,MoU,1,Musholla,1,narkoba,2,netralitas,1,olahraga,1,Panglima TNI,1,Pariwisata,16,Patroli,1,PCNU Ponorogo,1,pemberdayaan,1,Pemerintahan,48,Pemilu,2,Pemilu Damai,1,pendampingan,1,Pendidikan,21,pengamanan pemilu,1,pengesahan RAPBD 2024,1,Peristiwa,32,Pertanian,4,Piala dunia U17,1,PLN Persero,1,Polda Jatim,1,Polisi janji selidiki,1,Polres,2,Polres bangkalan,1,Polres Banyuwangi,1,Polres Ponorogo,3,polres Probolinggo,1,Polri,2,ponorogo,19,prabowo-gibran,1,PWI,1,relawan Bolone Mase,1,renovasi,1,RSUD,1,saluran air,1,Saradan,1,sekolah,1,Sidorejo,1,Singgahan,1,Sosial,44,sosialisasi,1,Stunting,1,subuh berjamaah,1,sumpah pemuda,1,tanam pohon,1,TMMD,1,TNI,3,TNI netral,1,TNI polri,1,Trenggalek,2,Tulungagung,1,
ltr
item
Sinyal Indonesia: Kapolda Jatim Bersama Forkopimda Distribusikan Bantuan ke Pulau Masalembu Gunakan KRI Malahayati TNI AL
Kapolda Jatim Bersama Forkopimda Distribusikan Bantuan ke Pulau Masalembu Gunakan KRI Malahayati TNI AL
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh2eJOWge6mTvlCYr8DIs6kmWsxAYQr2PwInBelUuo4cay-4DuRMwIYGBRi6JMus5lX4lfUbnRnvZzThux7czNvU9mQHcA1NQZBBrls8bcRTLeCB5iBXtGl8TsW75ZK3k0yuNjnqRftpIU6wifOZN_PNyKRdLlxuUACbhIx6DSLn1kMFGq78AQ4RZQaMg/s320/IMG-20230302-WA0055.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh2eJOWge6mTvlCYr8DIs6kmWsxAYQr2PwInBelUuo4cay-4DuRMwIYGBRi6JMus5lX4lfUbnRnvZzThux7czNvU9mQHcA1NQZBBrls8bcRTLeCB5iBXtGl8TsW75ZK3k0yuNjnqRftpIU6wifOZN_PNyKRdLlxuUACbhIx6DSLn1kMFGq78AQ4RZQaMg/s72-c/IMG-20230302-WA0055.jpg
Sinyal Indonesia
https://www.sinyalindonesia.com/2023/03/kapolda-jatim-bersama-forkopimda.html
https://www.sinyalindonesia.com/
http://www.sinyalindonesia.com/
http://www.sinyalindonesia.com/2023/03/kapolda-jatim-bersama-forkopimda.html
true
7537170232992678404
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy