Kapolres Ponorogo AKBP Catur Cahyono Wibowo,.S.I.K,.M.H melalui Kapolsek Sukorejo AKP Shukron Muhkarom menyampaikan Penyekatan ini dilakukan karena bertepatan Hari raya idul adha tinggal menghitung hari.
"Kami lakukan pembatasan sementara mobilitas lalu lintas hewan ternak guna antisipasi pencegahan penyebaran penyakit PMK," kata Kapolsek Sukorejo.
Shukron Muhkarom menerangkan penyekatan lalu lintas Hewan ternak di pos pantau Kedung banteng dilakukan upaya mengantisipasi penyebaran PMK,mobilitas hewan ternak baik dari luar maupun masuk kab.Ponorogo.
Pihaknya terus berkoordinasi dan bersinergi dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kab.Ponorogo serta stakeholder terkait termasuk dengan Koramil Sukorejo untuk melakukan upaya-upaya pencegahan penyebaran penyakit PMK di wilayah kecamatan Sukorejo.
"Kami juga telah mendirikan posko yang dikedung Banteng sebagai tempat koordinasi dan bersinergi dengan semua pihak terkait untuk tanggap bencana wabah PMK serta penanganannya, sehingga segera melakukan upaya-upaya untuk mencegah penyebaran penyakit PMK tersebut," jelasnya.
Selama kegiatan Penyekatan mendapati truk sapi dan mobil pickup kambing membawa surat keterangan sudah tervaksin.
"Kami juga melakukan himbauan kepada warga masyarakat maupun para peternak jika menemukan gejala PMK pada hewan ternaknya, segera melaporkan kepada kami atau ke Posko yang sudah ada untuk secepatnya diambil tindakan guna meminimalisir penyebaran penyakit PMK," ungkapnya(Nang/YY)
COMMENTS